Tema Ultah Anak 1 Tahun yang Unik dan Berkesan

Tema ultah anak 1 tahun

Ulang tahun anak merupakan sebuah momen yang membahagiakan dan sangat dinanti oleh sang buah hati dan orangtua. Biasanya, sebagai bentuk rasa syukur bertambahnya usia, orangtua ingin mengadakan sebuah pesta ulang tahun yang sederhana ataupun mewah. Hingga tak jarang, tema ultah anak 1 tahun menjadi topik yang paling dicari.

Mempersiapkan pesta ulang tahun si kecil sebenarnya merupakan hal yang seru. Persiapannya bisa dilakukan mulai dari menentukan tema, ide dekorasi, makanan yang disajikan, suvenir yang akan dibagikan, sampai dresscode atau kostum yang akan digunakan oleh sang buah hati dan keluarga.

Oleh karena itu, bagi Bunda yang ingin menciptakan momen yang tidak terlupakan untuk si kecil, bunda bisa memilih salah satu dari beberapa tema yang akan dijabarkan berikut ini:

Inspirasi Tema untuk Anak Laki-Laki

Berikut ini adalah beberapa tema yang umumnya disukai oleh anak laki-laki:

Tema Kendaaran Darat atau Alat Transportasi

Anak laki-laki biasanya sangat menyukai segala hal yang berhubungan dengan kendaraan dan alat transportasi. Bahkan tidak jarang anak laki-laki yang sangat menyukai kendaraan berat seperti truk, excavator, buldozer, dan lain sebagainya. Tema kendaraan atau alat transportasi bisa menjadi salah satu inspirasi tema yang menarik dan disukai oleh anak laki-laki.

Tema Hutan dan Hewan

Bunda yang memiliki anak laki-laki bisa juga menggunakan tema hutan dan hewan untuk dekorasi dan konsep pesta ulang tahun sang buah hati. Tema ultah anak 1 tahun ini biasanya akan sangat disukai oleh anak-anak di usia tersebut. Anak yang baru berumur 1 tahun biasanya sangat menyukai berbagai macam hewan. Jadi tema ini merupakan pilihan yang tepat.

Tema Superhero

Superhero merupakan salah satu tema yang disukai oleh anak laki-laki. Banyak sekali macam-macam superhero yang bisa dipilih sebagai tema ulang tahun anak. Superhero yang terkenal dan biasa dijadikan tema ulang tahun adalah Superman, Batman, Ironman, Captain America, Thor, dan lain sebagainya.

Inspirasi Tema Ultah Anak 1 Tahun Perempuan

Bagi Bunda yang memiliki anak perempuan, tentu tema ulang tahun yang digunakan akan berbeda dengan tema yang biasa digunakan pada anak laki-laki. Berikut ini adalah inspirasi tema ulang tahun untuk anak perempuan yang bisa Bunda pilih:

Tema Unicorn

Unicorn merupakan salah satu tema ulang tahun anak perempuan yang unik dan cantik. Dengan konsep warna putih yang dipadukan dengan warna pelangi yang cantik akan membuat suasana ulang tahun putri Bunda menjadi lebih meriah. Bunda bisa mendandani sang buah hati dengan menggunakan Dress Anak Unicorn Impor dari Mamasilo yang cantik.

Tema Teddy Bear

Seorang anak perempuan biasanya memiliki boneka teddy bear di rumahnya. Boneka teddy bear ini biasanya menjadi boneka favorit para anak perempuan, sehingga menggunakan tema teddy bear akan membuat anak Bunda senang. Bunda bisa menyesuaikan warna teddy bear sesuai dengan warna favorit si kecil. Boneka teddy bear tidak harus cokelat, Bunda bisa menggunakan warna pink atau ungu juga.

Tema Disney Princess

Hampir sama seperti anak laki-laki yang menyukai superhero. Anak perempuan biasanya menyukai para putri dari Disney dan bahkan berimajinasi menjadi seorang putri dari negeri dongeng. Disney Princess sendiri memiliki banyak pilihan seperti, Frozen yaitu Princess Elsa dan Anna, The Little Mermaid yaitu Princess Ariel, Princess Snowwhite, Cinderella, Rapunzel, dan lain sebagainya.

Bunda bisa memilih salah satu tema Disney Princess berdasarkan kesukaan sang buah hati. Jika si kecil sangat menyukai Rapunzel, salah satu putri yang memiliki rambut panjang, Bunda bisa melengkapi pilihan tema tersebut dengan kostum Princess Rapunzel Impor dari Mamasilo.

Bunda bisa membeli kostum pendukung tema ultah anak 1 tahun tersebut melalui marketplace Mamasilo di Shopee Mamasilo Shop dan Tokopedia Mamasilo. Cek juga website Mamasilo dan Instagram @mamasilo.shop untuk mendapatkan informasi menarik seputar ibu dan anak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Halo, selamat datang di Mamasilo Shop. Detail ukuran bisa dibaca di deskripsi ya kak. Ada yang bisa kami bantu?